Rabu, Desember 16, 2009

Perjalanan Pertama


Hari ini sabtu, 14/11/09 Perjalanan pertama dimulai. Aku mengikuti majikanku yang bernilai 1000 rupiah dengan gambar patimura yang gagah sebagai pahlawan maluku.

Karna gambar yang sama banyak berada pada kalangan bawah dan mereka yang menderita. Karna bentukku yang tidak begitu bagus lagi bentuknya. Hanya segelintir manusia yang sayang dengan nasib diriku dan juga kaptenku.

Hari ini aku berpindah tangan ke rumah makan teteh siti yang berdagang di tratoar depan cilosari. Dengan itu majikanku dapat menukarkan sepotong pisang untuk mengganjal perut di pagi hari. Teteh siti dengan senyum menerima satu rupiah dari seribu yang ia pakai untuk keperluan lain atau barang kali membeli pisang untuk esok hari.

Senyum pedagang adalah kunci utama 1 rupiah mengalir deras terus menerus. Akan berbeda dengan mereka dengan senyum kecut melayani. 1 rupiah akan pergi beserta pahlawan Pattimuraku yang tak bagus lagi.

Tersenyumlah hari akan indah selalu bersama pahlawan-pahlawan kecil di kehidupan yang tak berpahlawanan.

Tidak ada komentar: